Kopi Tubing Bogor, Cafe & Resto Favorit di Pamijahan

Pringadi Abdi
1 min readMay 27, 2021

--

Kopi Tubing menjadi buah bibir dalam beberapa bulan terakhir. Cafe & Resto yang terletak di Pamijahan, Kabupaten Bogor itu memang baru buka akhir tahun lalu. Memanfaatkan lokasi di pinggir Sungai Cikuluwung, dengan suasana persawahan, Kopi Tubing menghadirkan sensasi bersantai persis seperti di kafe-kafe Ubud, Bali atau di Pelataran, Borobudur.

Selain suasananya yang sangat adem, Kopi Tubing juga memanfaatkan keberadaan Sungai Cikuluwung dengan fasilitas tubing. Anak-anak bisa bermain dengan aman dan seru karena jalur untuk tubing sudah dirancang sedemikian rupa dengan pengamanan yang juga profesional.

Parkirnya Rp5.000. Untuk masuk Kopi Tubing harus membayar tiket Rp21.000 per orang. Anak-anak di bawah 5 tahun gratis. Dari tiket masuk itu, kita bisa menukarkan Rp10.000 untuk membeli makanan/minuman di kafenya.

Untuk tubingnya sendiri, seharga Rp55.000 sejauh 200 meter saja untuk 2 kali putaran. Jangan khawatir, perlengkapan keamanan sudah sesuai standar. Petugas pun mengawasi dengan profesional. Sesudah menaiki ban, kita pun boleh berenang di sungai dengan pengawasan dari petugas.

Nah, harga makanan/minumannya mungkin terbilang mahal untuk di kampung. Rata-rata di atas Rp30.000. Kopi susunya saja Rp29.000 belum pajak.

--

--